Sunday, July 4, 2010

Mint Chocolate Ice Cream


Hallo hallo pecinta makanan di seluruh Indonesia. Apa kabar??

Kali ini Chef Grey akan hadir kembali dengan menu yang agak-agak beda dari biasanya, yaitu Ice Cream.

Kenapa Ice Cream?? Karena sebenarnya yang mau jadi tema utama hari ini adalah Chocolate Mint-nya. Sedangkan cara membuat Chocolate sudah pernah di bahas oleh Chef Grey di menu sebelumnya, jadi biar tidak membosankan mengulang-ngulang menu yang sama, hari ini kita buat Mint Chocolate Ice Cream saja. Ok??

Oh iya, pasti ada yang nanya juga kenapa harus rasa Chocolate Mint yang di bahas? Kenapa bukan Strawberry atau Vanilla atau Chocolate Original saja?

Jawabannya adalah karena Chef Grey paling suka rasa Mint. Dan bagi Chef Grey, Mint kalau dicampurkan dengan Chocolate akan menjadi rasa yang sempurna.

Kalau ada yang nanya lagi kenapa seh Chef Grey suka sama Mint? Buka aja Chocolate Mint

Udah ah biar ngga terlalu panjang cerita, let’s try Mint Chocolate Ice Cream ala Chef Grey.



Bahan :
  • 3 cangkir daun mint segar (jangan batangnya), dibilas, dikeringkan, dan dikemas. (kalau tidak berhasil mendapatkan daun mint segar, dapat diganti dengan 2 sendok teh extract Peppermint)
  • 1 cangkir susu
  • 2 cangkir heavy cream (di cangkir yang terpisah)
  • 2/3 cangkir gula
  • 1 bongkah garam
  • 6 buah kuning telur
  • 6 ons semi sweet Chocolate atau Dark Chocolate, di cincang halus.

Cara membuat
extract Mint (di lewatkan bila anda sudah memakai extract Mint Instant):
  1. Letakan daun mint dalam panci berat dengan 1 cangkir susu dan 1 cangkir krim.
  2. Panaskan tapi jangan sampai mendidih, lalu tutup dan biarkan selama 30 menit.
  3. Panaskan kembali campuran, jangan sampai mendidih lagi, dan diamkan lagi selama 15 menit.

Cara membuat Ice Cream :
  1. Sambil menunggu extract Mint siap, siapkan sisa krim dalam rendaman es.
  2. Tuangkan 1 cangkir sisa krim ke dalam panci logam ukuran sedang, dan masukan panci tersebut ke dalam panci yang lebih besar lagi yang telah berisi es.
  3. Atur saringan di atas mangkuk, dan sisihkan.
  4. Saring campuran susu krim ke dalam mangkuk terpisah, tekan daun mint dengan spatula karet di saringan agar semua cairannya tersaring keluar.
  5. Masukan kembali campuran susu krim ke dalam panci.
  6. Tambahkan gula dan garam.
  7. Panaskan kembali, jangan sampai mendidih, aduk sampai gula larut.
  8. Kocok kuning telur dalam mangkuk berukuran sedang.
  9. Perlahan-lahan tuangkan campuran susu krim yang sudah di panaskan ke dalam kuning telur, sehingga kuning telur matang dengan sendirinya.
  10. Tuang kembali kuning telur ke dalam panci.
  11. Panaskan kembali panci yang berisi kuning telur tersebut dengan api sedang, dan aduk terus campuran dengan sendok kayu yang menekan hingga dasar panci, selama 10 menit, sehingga campuran agak mengeras dengan sendirinya.
  12. Bila sudah siap, harus segera didinginkan dengan cara di saring ke dalam panci yang sudah didinginkan dengan cara di rendam es.
  13. Tuang campuran melalui saringan dan aduk ke dalam krim dingin untuk menghentikan proses pemanasan.
  14. Lalu dinginkan campuran secara menyeluruh dalam lemari es.
  15. Aduk campuran dalam pembuat es krim, hingga cukup lembut.
  16. Masukan coklat yang sudah di cincang halus.
  17. Taruh dalam wadah kedap udara dan tempat dalam lemari es selama minimal satu jam, sebaiknya beberapa jam.
  18. Chocolate Mint Ice Cream siap di sajikan.


Ps : Beberapa sendok teh Rum atau Bourbon dapat menjaga kelembutan Ice Cream selama beberapa hari.

Friday, June 25, 2010

Ceker Ayam Tausi - Dimsum 4


Dear Friends,

hari ini Chef Grey hadir kembali, masih dengan lanjutan menu Dimsum yang diminta oleh Akikaul. Bahan utama hari ini adalah CEKER AYAM.

Chef Grey tau sih ngga semua orang doyan sama yang namanya ceker ayam, secara makan ceker ayam kesannya kan agak-agak gimanaaaa gitcu... tapi kalo ceker ayam udah dimasak tausi seperti ini, di jamin deh pasti pada ketagihan.

OK, dari pada lama-lama let's try : CEKER AYAM TAUSI

Bahan:
  • 15 buah ceker ayam
  • 2 sdm mushroom soy sauce
  • 600 ml air
  • 500 ml air es
  • 1 sdt tepung kanji
  • 2 buah cabai merah, potong bentuk korek api
  • 3 buah pekak/bunga lawang
  • ¼ sdt lada halus
  • 5 siung bawang putih, cincang kasar
  • 4 siung bawang merah, iris halus
  • 2 cm jahe, iris halus
  • 1 batang daun bawang, iris halus
  • 2 sdm tausi
  • 1 sdm kecap asin
  • 1 sdt garam
  • 2 sdm minyak untuk menumis
  • Minyak untuk menggoreng
Cara Membuat:
  1. Bersihkan ceker ayam, bumbui dengan mushroom soy sauce. Diamkan 15 menit. Panaskan minyak, goreng ceker hingga matang. Angkat. Rendam ceker dalam air es selama ½ jam. Tiriskan.
  2. Rebus ceker dalam air. Tambahkan bunga lawang dan lada halus. Masak hingga ceker empuk dan kulitnya mekar. Angkat.
  3. Panaskan 2 sendok makanminyak, tumis bawang merah, bawang putih dan jahe hingga harum. masukkan ceker, tausi, air tepung kanji dan bumbu lainnya. Masak hingga kuah mengental. Angkat dan sajikan panas.
Untuk 6 Porsi

Note: Ceker harus di presto terlebih dahulu selama 15 menit, agar cepat empuk.

Tuesday, June 22, 2010

Hakau - Dimsum 3


Sore Jakarta!!!! Happy Anniversary first for my lovely Jakarta.

Sore ini saya akan melanjutkan menu Dimsum yang lainnya, yang juga tidak boleh ketinggalan untuk para pecinta Dimsum, yaitu HAKAU.

Kulit:
  • 100 gr tepung Tang Mien*
  • 4 sdm tepung kanji
  • 160 ml air panas
  • 1 sdm minyak goreng
Isi:
  • 200 gr udang cincang
  • 100 gr daging kepiting, rebus, haluskan
  • 60 gr rebung kalengan, cincang
  • 2 sdm tepung terigu
  • 1 sdt kecap asin
  • 2 sdt gula pasir
  • ½ sdt ada halus
  • 1 sdm minyak wijen
  • 1 sdt garam halus
Pelengkap:
  • Saus sambal botolan
Cara Membuat:
  1. Kulit: Campur tepung tang mien dan tepung terigu, aduk rata. Tuangkan air panas dan minyak sedikit demi sedikit sambil terus di aduk hingga terbentuk adonan yang bisa di pulung. Diamkan selama 15 menit. Bagi adonan menjadi bulatan-bulatan. Lakukan hingga adonan habis.
  2. Isi: Campur semua bahan isi, aduk rata. Diamkan dalam lemari es selama 25 menit.
  3. Penyelesaian: Ambil adonan kulit, giling setepal ¼ cm. Ambil satu sendok makan bahan isi. Bentuk pertemuan dua sisi kulit dengan cara di wiru. Lakukan hingga adonan habis. Kukus selama 10 menit.
  4. Sajikan panas dengan saus sambal botolan sebagai pelengkap.
Untuk 6 Porsi


Tepung Tang Mien: terbuat dari pati tepung terigu. Sifatnya seperti tepung kanji yang transparan jika di panaskan. Tersedia di toko yang menjual bahan makanan Cina dan swalayan terkemuka.